Sosialisasi Bahaya Narkoba Digelar di Gempol, Ketua DPRD: Ini Tanggung Jawab Kita Bersama!

Pasuruan_lumbungberita.id
Seratus pemuda mengikuti Sosialisasi Pencegahan Bahaya Narkoba 2025, yang digelar di Aula Kecamatan Gempol, Sabtu (12/7/2025).

Kegiatan ini mengangkat tema “Pemuda Sehat dan Berintegritas Menolak Narkoba Menuju Indonesia Emas 2045”.

Sosialisasi ini diikuti perwakilan dari GP Ansor, Karang Taruna, IPNU, IPPNU, hingga Kipan (Kader Inti Pemuda Anti Narkoba) dari wilayah Beji, Gempol, Pandaan, dan Prigen.

Turut hadir pula Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Samsul Hidayat, Kepala Dispora Mujiono, Camat Gempol Hadi Mulyono, serta dua narasumber, yakni Kabid KB dan K3 dari DP3AP2KB dr. Ella Sandra Iswari, dan akademisi Universitas Wijaya Kusuma, Dr. Adi.

Dalam sambutannya, Samsul Hidayat mengungkapkan kekhawatirannya terhadap maraknya peredaran dan penyalahgunaan narkoba di wilayah Gempol.

Ia menekankan bahwa masalah ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga seluruh elemen masyarakat.

“Peredaran narkoba di Gempol cukup tinggi. Ini menjadi tanggung jawab kita bersama. Melalui kegiatan ini, saya berharap peserta bisa memahami dan menerapkan hidup sehat bebas narkoba,” ujarnya.

Ia juga menegaskan bahwa DPRD akan terus mendukung upaya pemberantasan narkoba, baik melalui penganggaran, pembuatan regulasi, maupun fungsi pengawasan.

“Kami titip amanah agar seluruh peserta menjadi agen perubahan. Ini bagian dari komitmen kami untuk mendukung pemuda Pasuruan menjadi pemuda harapan. Karena kelak kalian yang akan menggantikan kami,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dispora Kabupaten Pasuruan, Mujiono, mengatakan bahwa tantangan menuju Indonesia Emas 2045 sangat besar, terutama dalam menyiapkan generasi muda yang tangguh dan terbebas dari jerat narkoba.

“Pemuda yang ada di depan saya inilah yang akan menjadi penentu masa depan bangsa. Jangan sampai terlena, apalagi terjerumus narkoba. Jadilah agen perubahan, mulai dari lingkungan terkecil seperti keluarga,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Camat Gempol Hadi Mulyono menambahkan, sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman tentang jenis, dampak, hingga hukum terkait narkoba.

Ia juga berharap kegiatan ini bisa mendorong terciptanya lingkungan yang sehat dan bebas dari pergaulan bebas serta narkoba.

“Sosialisasi ini menjadi landasan penting untuk membentuk pola hidup sehat di kalangan generasi muda. Harapannya, pemuda lebih sadar akan bahaya narkoba dan berperan aktif dalam pencegahannya,” tuturnya.

Dengan semangat kolaboratif, kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi seremonial belaka, namun mampu melahirkan duta-duta anti-narkoba yang siap membawa Pasuruan menuju masa depan gemilang bebas narkoba.

Jurnalis: Indra

Share this content:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!